Rabu, 08 Februari 2012

CARA MENGATASI STRESS

Bagi kebanyakan orang khususnya orang-orang yang tinggal dikota-kota besar di Indonesia pasti akan mengalami stress, karena hiruk pikuk kehidupan diperkotaan yang sangat padat dan aktifitas yang sangat luar biasa banyak sehingga kebanyakan orang diperkotaan tidak sempat dan bahkan tidak ada waktu untuk menghilangkan kepenatan dalam diri. Sehingga pada puncaknya orang tersebut akan mengalami Stress.


Berikut ini saya akan membagi beberapa tips untuk anda cara mengatasi stress, semoga tips yang saya berikan ini bermanfaat untuk anda :

  1. Berpikir positif, Optimisme dapat menangkal dampak negatif stress. Sangat penting untuk anda mengelilingi diri dengan orang-orang positif atau berpikir positif. Kenapa orang-orang sangat berpengaruh dengan diri anda (stress)?? karena apabila orang-orang disekitar anda memiliki aura ataupun getaran negatif maka getaran negatif dari teman-teman dan rekan kerja anda dapat menyebar, sehingga sulit bagi Anda untuk bersantai. So, think positif and Go with the Flow..
  2. Tidur,Aktivitas ini bisa dibilang efektif. Mendapatkan tidur nyenyak yang cukup memiliki dampak besar pada tingkat stress pada tubuh kita. Fungsi kekebalan dan ketahanan terhadap penyakit pun bangkit.Tidur tidak hanya mengurangi tingkat pemulihan anda baik secara fisik tetapi tidur juga dapat memperbaiki psikis anda. Ingat, tidurlah dengan cukup tapi berkualitas, karena walaupun tidur anda cukup lama tetapi tidak berkualitas maka stress yang anda alami tidak berkurang bahkan semakin meningkat.
  3. Tertawa, Tertawa dapat membuat tubuh kita releksi. Tanpa kita sadari saraf didalam tubuh kita akan memancarkan energi positif ke dalam otak kita sehingga stress yang kita alami dapat berkurang. Tetapi INGAT!! tertawalah yang wajar , jgn berlebihan nanti dikira gila gan.. hehehehe..
  4. Mendengarkan Musik,  musik merupakan cara sederhana untuk menghilangkan stres. Karena dengan mendengarkan musik, pikiran kita akan terbawa oleh alunan musik yang kita putar sehingga pikiran kita akan menjadi rileks. Tetapi dengarkanlah musik yang berirama gembira/"lembut" jangan yang sedih ataupun yang berirama "keras", irama yang sedih ataupun "keras" justru akan membuat anda stress.
  5. Pijat, pijat merupakan cara tradisional untuk menghilangkan stress. Apabila kita stress secara otomatis organ-organ didalam tubuh anda akan tegang, dengan dipijet organ-organ didalam tubuh kita akan mengendur dan membuat kita rileks.
  6. Bersyukurlah, syukuri apa yang telah anda dapat.  

0 comments:

Posting Komentar

free web site traffic and promotion